Kelebihan Smartfren Andromax 4G
Pada bulan Juni 2015, Smartfren mengeluarkan 5 produk smartphone nya secara berbarengan. Smartphone jebolan perusahaan telekomunikasi ternama Indonesia ini, di beri nama sesuai dengan pendahulunya, andromax. Dengan menggunakan teknologi terbarukan, smartfren berani menyapa masyarakat smartphone Indonesia dengan banyak keunggulan. Penggunaan jaringan internet 4G Smartfren, disinyalir merupakan teknologi 4G terbaru di Indonesia. Hal ini mengacu pada perkembangan jaringan 4G Smartfren yang menggunakan dua teknologi khusus. Teknologi ini berfungsi agar jaringan 4G bisa semakin luas dan stabil. Kemunculan kebaikan 4G lewat Smartfren Andromax ini diharapkan mampu membuat sebuah generasi terbaru. Generasi 4G andromax ini, diharapkan mampu berinternet cepat dan stabil dalam pengembangan kreativitas pengguna. Harga yang dipatokpun sangat umum. Hal ini karena andromax menyasar kelas low entri yang rentang harganya antara 1 juta dan 2 juta. Dengan harga sangat terjangkau, berikut kelebihan andromax 4G:
- Pemberlakuan teknologi TDD dan FDD yang mampu menjadikan andromax berjalan dengan cepat dan stabil. Selain itu, andromax di bekali jaringan smartfren yang memiliki pita lebar. Jaringan Nya berjalan pada frekuensi 2300 MHz dan 850 MHz.
- Sudah menggunakan prosesor Quad-Core.
- Berat andromax ini termasuk pada kategori ringan, sehingga mudah untuk di pakai pengguna.
- Memiliki RAM yang sudah di nilai cukup baik.
- Sudah memiliki proteksi anti gores pada layar.
- Sudah di dukung Dolby Audio.
- Tentu Saja, yang paling utama adalah kecepatan dan kestabilan akses internet 4G yang dihadirkan bisa di bilang ‘WAH’ di bandingkan jaringan 4G operator lainnya.
Dari beberapa kelebihan Smartfren Andromax di atas, masih banyak lagi. Hal itu karena banyaknya kebaikan yang ditawarkan jaringan 4G. Kebaikan 4G benar-benar dimanfaatkan dengan maksimal oleh Smartfren. Teknologi terbaru dari Smartfren menjadikan panggilan suara dan video anda jauh lebih jernih. Teknologi terbaru ini di sinyalir lebih hemat. Biaya data panggilan video, sama dengan biaya panggilan suara. Suara yang dihasilkan pun jauh lebih jernih meskipun pengguna berada di tempat keramaian. Dengan Smartfren andromax, update to 4G merupakan suatu kebutuhan yang tak terbantahkan. Lewat ponsel ini, diharapkan generasi 4G andromax mampu menghasilkan kreativitas yang berdaya saing.