Arriba Design, desain baru dunia informasi

Yuk Berlibur ke Kuta Bali !

Siapa sih yang tidak mengetahui keindahan yang tersimpan di Pulau Bali? Yaps hampir semua orang pasti sudah tahu bahwa Bali merupakan Pulau yang memiliki segudang tempat wisata menarik dan tentunya sangat keren untuk didatangi. Keindahan Bali ini yang menyajikan pantai nan indah disertai dengan budaya khas Bali yang kental membuat para wisatawan selalu ingin lagi dan lagi untuk menyisakan waktu berlibur ke Bali.salah satu daerah yang menjadi sasaran utama dan tak boleh terlewatkan pada saat berlibur ke Bali adalah Kuta. Kuta Bali menyimpan segudang keseruan, keindahan, dan keasyikan yang dicari oleh banyak wisatawan mulai dari wisata alam, wisata waterboom, wisata sejarah, sampai dengan wisata modern. Penasaran? Check this out.

Wisata alam yang mengundang wisatawan untuk datang ke Kuta Bali pastinya ingin menikmati indahnya pantai Kuta. Yaps pantai ini menjadi favorit karena menyajikan hamparan pasir  putih nan indah disertai dengan ombak yang panjang dan besar yang membuat para peselancar dapat menunjukan aksinya. Kemudian di Kuta juga terdapat beberapa waterboom yang dapat membangun keseruan bermain air bersama  teman-teman, keluarga ataupun pasangan. Beralih ke wisata sejarah di Kuta anda bisa mendatangi tempat bersejarah yaitu Vihara Dharmayana. Selain sebagai tempat untuk besembahyang umatnya, tempat ini juga dibuka untuk umum. Wisatawan boleh mengunjungi lokasi tersebut untuk mengetahui sejarah serta melihat peninggalan dan ornament vihara yang masih sangat terjaga walaupun sudah berumur ratusan tahun. Kemudian wisata modern yang bisa dikunjungi adalah gallery 3D art yang menyajikan berbagai keseruan lukisan 3D yang terlihat sangat nyata. Tak jarang banyak yang mengabadikan foto di gallery tersebut.

 

Keindahan Pantai Kuta Bali yang Selalu Menarik Wisatawan

Pulau Bali merupakan pulau yang sangat eksotik yang menyajikan keindahan alam luar biasa. Pulau kecil yang dikelilingi berbagai pantai nan indah serta air laut yang jernih membuat hati menjadi tenang. Selain itu segudang wisata yang ada menjadikan Bali tak pernah surut dari wisatawan yang datang untuk berlibur entah itu wisatawan dalam negeri maupun wisatawan asing manca Negara. Pada saat musim liburan tiba ramai berbondong-bondong wisatawan datang ke Bali hanya untuk menikmati berbagai wisata yang ada serta merasakan indahnya budaya khas yang kental dan hanya dapat ditemui serta dirasakan di Pulau Bali. Salah satu pantai yang sangat terkenal dan tak pernah surut oleh wisatawan yaitu pantai Kuta. Pantai yang terletak di Kuta Bali ini menjadi salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi pada saat berlibur ke Pulau Bali.

Pantai Kuta Bali terletak atau berlokasi di Kuta, Badung, tepatnya terletak di sebelah selatan pulau Bali yang tentunya lokasinya sangat mudah untuk dikunjungi. Pantai Kuta ini memiliki hamparan pasir putih yang lembut dan indah. Selain itu di pantai ini ombaknya sangatlah panjang dan besar. Hal ini yang membuat pantai Kuta terkenal menjad lokasi surfing terbaik d Bali oleh para wisatawan domestic ataupun manca Negara yang memiliki hobi berselancar atau surfing. Ombak yang besar dan panjang menguji nyali para peselancar untuk menaklukan deburan ombak tersebut dengan menampilkan berbagai atraksi yang tentunya sangat keren. Selain itu di pantai ini anda dapat menikmati pemandangan matahari terbenam atau sunset yang amat indah yang menjadikan hari lburan anda menjadi sanga berkesan.

Itulah segudang keindahan serta keseruan pantai yang disajikan oleh Kuta Bali yang akan membuat liburan anda menjadi liburan yang berkesan. Tentunya dengan berbagai keseruan tersebut membuat anda tertarik untuk meluangkan waktu liburan anda ke Pulau Bali. Untuk informasi yang lebih lengkap, anda bisa klik website Indonesia Travel yang merupakan website resmi dari kementerian pariwisata. Dalam website tersebut anda dapat mencari berbagai obyek wisata yang ada di Indonesia.